PandoraBox: sepotong angin dan pelangi
Demo Blog

sepotong angin dan pelangi

by Sapto Mexavriand kategori :

ini hanya tentang angin dan pelangi
yang menyejukkan diri dan mewarnai hati

bukan tentang Sang Mentari
yang selalu menyinari dan memberi energi
yang panasnya menghangatkan bumi setiap hari

bukan pula Sang Bintang
yang slalu setia menghiasi langitlangit malam
setia menemani para insan yang didera kerinduan di tengah kesunyian malam

bukan juga Sang Bulan
yang semburatkan rona keemasan
bak pesona ratu dalam pekatnya kerajaan malam

ini hanya tentang angin dan pelangi
yang tidak selalu menghangatkan bumi
yang tidak terlalu setia
yang tidak begitu mempesona

meski dunia tetap bisa hidup tanpa mereka
tapi mereka dibutuhkan
meski mereka tak selalu setia menemani dunia
tapi hadirnya dirindukan

ketika kepenatan dan kegerahan melanda jiwa
angin datang untuk menyejukkan
ketika dunia mulai sesak akan kesuraman dan haus akan warna
pelangi hadir untuk mengindahkan

Allah tahu,,
barangkali memang untuk itulah mereka diciptakan

untuk....
mengguratkan senyum di sela wajahwajah yang mulai gerah, layu, dan tak bercahaya
dan menyelipkan rona warna bahagia pada wajah dunia

bersyukur mereka ada.... Share



Baca Artikel Terkait Lainnya:

0 komentar Read More ...

0 komentar


Posting Komentar

Looking for something?

Use the form below to search the site:

Still not finding what you're looking for? Drop a comment on a post or contact us so we can take care of it!